Bantuan » Bantuan » Tema » Cara Compress CSS & JS

  • Hai semuanya,
    Ada yang aku tanyakan, bagaimana cara kompresi file css & javascript pada WordPress theme kita ? karena waktu aku test pakai page speed dari Google, ada saran supaya

    Memampatkan sumber daya berikut dengan gzip dapat mengurangi ukuran transfer sebesar 216KiB

    Blog personalku, Satriyo [ http://satriyo.in/ ] yang ingin aku kompress seluruh css dan js. Maksud dari kompresi dengan gzip itu apa yah ? apa sekedar di kompress jadi gzip ?

    Terima kasih

Melihat 9 balasan - 1 sampai 9 (dari total 9)
  • gzip itu fitur dari server webhost (php umumnya). cara pakenya ada 2 (pake plugin dan tidak)
    pake plugin => gunakan w3totalcache atau sejenisnya
    tidak pake plugin => nulis script sendiri

    sebenernya lebih mudah pake plugin.

    ternyata memang masih banyak sekali yang mesti saya pelajari dari sini..

    by. pengobatan hepatitis

    Hmm, setuju sama blacklizt . . .

    Pake plugin w3totalchache sadja… Lebih simple n easy used banget.

    Semua yg kamu butuhkan untuk optimalisasi WordPress ada di sana.

    Selamat mencoba . . .

    Kalau pake plugin w3 total cache trus tampilannya jadi kacau seperti ga ada css- nya gimana ngatasinnya ya?

    pake w3 total cache minify ya ?
    itu emang kacau, jangan di pake.. saran ane kan pake GZIP doang..

    menurut ane sih, lebih baik CSS & JS nya diminify manual.. lebih aman

    Tapi W3 total cachenya tetap perlu dipasang ya? Ada referensi yang bagus untuk settingnya ga? Kalo CSS & JS nya diminify manual caranya gimana?

    Wow, @satriyo Niti Atmojo. Alangkah baiknya Anda menjelaskan lebih detail permasalahan yang dihadapi.

    Tetapi saya ingin menjelaskan bahwa gzip atau GNU zip adalah utilitas kompresi yang dirancang untuk menjadi pengganti untuk kompressi. gzip sources ditulis dalam bahasa pemrogramman C tersedia dalam format file seperti .tar, .shar, .zip, .tar.gz, .tar.Z, dan jika Anda salah seorang mengguna Windows, jika mengklik kanan file atau folder, maka akan muncul opsi yang didalamnya ada opsi Send To >> Compressed (Zipped)folder, dan jika memilih, maka file atau folder akan terkompressi menjadi folder baru dengan format foldername/filename.zip dan ukuran file ini akan lebih kecil.

    Nah dalam kasus Anda (saya coba menebak saja), ketika mengupload sebuah file ke (katakanlah) ke server, tentu Anda menginginkan yang lebih kecil. Semakin kecil, semakin cepat uploadnya, bukan?

    Tetapi Anda harus ingat, bahwa Anda perlu meng-extract file tersebut kembali menggunakan utilitas Extract yang ada di server Anda, karena file didalamnya tidak akan berfungsi jika tidak di-extract.

    Apakah balasan ini membantu Anda? Atau ada yang mau membantah saya? Silahkan membalas, saya akan berterimakasih untuk segala tanggapan Anda semua.

    yeah, makasih infonya teman-teman sekarang blog ku Terpopuler net sudah cepat loadingnya

Melihat 9 balasan - 1 sampai 9 (dari total 9)
  • Topik ‘Cara Compress CSS & JS’ tertutup untuk balasan baru.