• Saya menggunakan template buatan orang lain. Nah saya mau pada gambar yang ada dalam postingan secara otomatis dikelilingi oleh bingkai (seperti yang ada pada template/theme “default” wordpress). Script Apa yang mesti saya tambahkan di .css nya?

Melihat 3 balasan - 1 sampai 3 (dari total 3)
  • . ea nie gmnah caranya ea..
    . saia juga masi awam nie ttg WP.
    . ajarin saia ea kak.:)

    cuba tambahin tag baru selesai tag body yang nantinya sebagai container

    Moderator Huda Toriq

    (@hudatoriq)

    Kalau sekedar bingkai garis, pakai CSS aja. Seperti ini misalnya:

    img {
    padding: 4px;
    border: 1px solid #aaaaaa;
    }

    Menurut saya properti CSS di atas cukup sederhana dan tidak perlu penjelasan panjang :).

    Kalau hanya ingin dikenakan ke dalam tubuh konten blog (tidak di tempat lain seperti sidebar), selektornya disesuaikan. Misalkan konten blog Anda dibungkus dengan <div class="content">... </div>. Berarti kode di atas diubah sedikit menjadi seperti ini.

    .content img {
    padding: 4px;
    border: 1px solid #aaaaaa;
    }
Melihat 3 balasan - 1 sampai 3 (dari total 3)
  • Topik ‘Bingkai Gambar’ tertutup untuk balasan baru.